"Karena anggaran tahun ini hanya tersisa beberapa bulan lagi, untuk pembuatan lapangan akan diusahakan dianggarkan pada rancangan anggaran tahun 2014". Demikian pernyataan Dekan FH Unsoed menanggapi aspirasi dari Elisa yang mewakili UKM Ius Basket Ball (IBB) terkait kurangnya fasilitas lapangan bagi UKM olah raga di FH Unsoed.
Menjabat sebagai Dekan FH Unsoed yang baru, Dr. Angkasa, SH., M.Hum. mengadakan forum dengar aspirasi dengan 14 UKM, 2 Non UKM dan BEM FH Unsoed. Forum yang diselenggarakan Rabu (15/5) di Pring Gading Purwokerto ini selain sebagai ruang penyampaian aspirasi bagi mahasiswa kepada Dekan, juga sebagai pengenalan antara Dekan dengan para tokoh UKM di Fakultas Hukum Unsoed. Di dampingi Kasubbag Akademik dan Kemahasiswaan FH Unsoed, Sri Minarni, SH., Dr. Angkasa ingin mendengar aspirasi dari mahasiswa demi memajukan Fakultas Hukum Unsoed kedepannya.
Dalam pertemuan yang berlangsung selama kurang lebih 3 jam tersebut, satu per satu mahasiswa menyampaikan aspirasinya kepada dekan yang dilantik pada 12 November 2012 tersebut.
Mulai dari sarana dan fasilitas kampus yang masih kurang dan harus diperbaiki, pendanaan untuk kegiatan mahasiswa, hingga jumlah mahasiswa yang terlalu banyak di dalam satu kelas.
Ditengah diskusi, Dr. Angkasa menyampaikan bahwa kini FH Unsoed telah memiliki nomor pengaduan bilamana terdapat hal-hal di lingkungan kampus yang dirasa harus mendapat perhatian dan penindakan dari Dekanat FH Unsoed. Melalui nomor tersebut, KBMFH dapat mengadukan secara langsung kepada dekan bila memiliki aspirasi seputar kampus. Berikut nomor pengaduan yang bisa dihubungi: 0811298339.
Forum yang berakhir pada pukul 22.20 ini diakhiri dengan pemaparan agenda terdekat dari tiap-tiap UKM. (Fendy)
0 komentar :
Posting Komentar